[Review Lagu] Friends by V and Jimin BTS Part 2 -->

[Review Lagu] Friends by V and Jimin BTS Part 2

Yang belum baca review part satu, bisa klik di sini :)

4. Sampai kapanpun, tak akan ada yang berubah. Kita berdua tetaplah sama, kita dan persahabatan kita.

[Lanjutan Verse 2]
Heartfelt stories filling the school bus
Now we go out to drive together
Still the same, us of those days
"Hey Jimin, today (klek)" --> i love this part so much. Pas bagian Taehyung bilang klek, deep banget suaranya kayak pake qolqolah masak haha. Terus ngebayangin Taehyung yang pulang kerja, capek. Terus chill bareng Jimin. Padahal Taehyung toleransi "minum" nya rendah, tapi sok-sok an. Udah deh, lebih baik minum cola atau soda aja, Tae :)
Di bait kedua ini, mereka berdua bilang kalau semuanya bakalan tetap sama. Dari yang dulunya berangkat ke sekolah naik bis bareng. Terus sekarang kemana-mana naik pesawat atau mobil juga tetep bareng. Bahkan udah ke berbagai negara. Seolah waktu tak sedikitpun berputar, tidak ada yang berubah.

Arti lirik lagu Friends Jimin dan Taehyung BTS
VMIN 2013

5. Hal-hal kecil yang menyentuh dan tak terlupakan.

[Pre-Chorus: Taehyung]
The dreamcatcher in my room
7 year long history
Is that why it's even more special (Oh)

Kisah mimpi buruk yang dialami Taehyung juga dimasukkan dalam lirik lagu ini. Taehyung bercerita tentang dreamcatcher yang ada dalam ruangannya. Mungkin ada yang inget kejadian di summer package 2017, dimana saat itu Taehyung mengalami mimpi buruk.

Kemudian ia langsung mendatangi kamar Jimin karena ketakutan akan mimpinya. Lalu, karena Jimin merasa khawatir, ia akhirnya memberikan sebuah kalung dreamcatcher pada Taehyung. 

Dreamcatcher sendiri merupakan tradisi dari kebudayaan kuno masyarakat Indian. Dreamcatcher biasanya digantungkan di atas tempat tidur untuk menangkal mimpi buruk dan memberi perlindungan. Mengetahui hal itu, Taehyung mengaku senang sambil berkata, "aku akan memakainya supaya tidak mimpi buruk lagi."


6. Berjanji untuk terus bersama.

[Chorus: All]
One day when this cheer dies down, stay (Ayy), hey (Ayy)
Stay by my side
For eternity, keep staying here, stay (Ayy), hey (Ayy)
Like your tiny pinky
Longer than seven summers, and cold winters
Longer than numerous promises and memories

[Bridge: Taehyung, Jimin]

Like your tiny pinky
We are still the same
I know everything about you
We gotta trust each other
Never forgot
More than the plain "thank you"
You and me
Decided not to fight tomorrow for real

One day when this cheer dies down, stay (Ayy), hey (Ayy)

(You are my soulmate)
For eternity, keep staying here, stay (Ayy), hey (Ayy)
(You are my soulmate)
Longer than seven summers, and cold winters
(Longer than seven summers, and cold winters)
Longer than numerous promises and memories
(Longer than numerous promises and memories)

Bener sih, kalau dipikir-pikir lagi, nggak akan selamanya mereka berdua jadi idol, nggak akan selamanya mereka berdua berada di puncak karir, dan nggak akan selamanya Army meneriakkan nama mereka seperti sekarang ini. Karena semua hal memang ada masanya. 


Maka dari itu, lirik pas bagian chorus sama bridge ini adalah sebuah perjanjian buat diri mereka. Mereka berdua berjanji, walaupun nantinya "teriakan" itu mereda, mereka harus tetap bersama. Melewati tujuh musim panas dan musim dingin yang jauh lebih panjang. Sama seperti jari-jari Jimin yang sampai kapanpun tetap menggemaskan...haha. 
"You are my soulmate... forever and ever" 

Friends Jimin dan Taehyung BTS
Jari imut Jimin yang menggemaskan


HAL-HAL MENARIK DI LAGU FRIENDS

1. Jadi, kalau kamu baca tentang penulis lagunya di bawah ini, di situ kan ada beberapa orang dari luar negeri. Nah, tim paduan suara yang bertugas sebagai backing vocal lagu ini juga dari luar negeri. Bahkan tim paduan suara itu terlihat sangat senang bisa menyanyikan lagu berbahasa korea untuk pertama kalinya. Kamu bisa lihat behind the scene nya di channel youtube Big Hit, "BTS (방탄소년단) 'ON' Commentary Film: Dialogue".

2. Jimin bilang kalau sebenarnya dia bikin beberapa lagu. Friends ini merupakan lagu ketiga yang diserahkan pada Bang Pd-nim. Jimin merasa kalau lagu ini paling tidak lengkap dibanding dua lagu lain, yang ia serahkan pada Bang Pd-nim. Tapi secara mengejutkan, Bang Pd-nim justru memilih lagu Friends yang jauh dari kata sempurna. Akhirnya, Jimin dan Bang Pd-nim bersama-sama menyelesaikan lagu ini.

Yang membuat Jimin semakin terkejut, Bang Pd-nim juga menambahkan lagu Friends ke dalam album MOTS: 7. Jimin pada akhirnya menyetujui hal itu, dengan alasan ingin nuansa berbeda terkait pembagian unit. Jimin juga merasa banyak kenangan bersama Taehyung yang benar-benar berkesan. Bahkan seusai rekaman, Jimin kembali mendengarkan lagu Friends ini melalui earphonenya, dan ia merasa emosional setelahnya. Jimin benar-benar ingin membawakan lagu ini bersama Taehyung ketika konser nantinya kembali digelar. 

3. Lagu Friends ini masuk ke dalam list 10 lagu yang ingin didengarkan Army sebelum tahun 2020 berakhir. Hal itu berdasarkan hasil pengisian kuesioner yang diisi Army sebelum perayaan Muster. 

Makanya, pas kemarin BTS mengadakan konser online untuk merayakan anniversary ke-7, Taehyung dan Jimin menampilkan lagu ini untuk pertama kalinya di atas stage.

Apa tyda gemas kalian liat perform mereka? Ada drama-dramanya juga, mana Taehyung menghayati banget pas ending

Btw, timnya Big Hit niat banget bikin propertinya. Termasuk bikin halte yang tiap harinya mereka singgahi. Nggak ketinggalan, kostum yang mereka pakai adalah seragam sekolah mereka dulu.


Arti lirik Friends Jimin dan Taehyung BTS

Arti Lirik lagu Friends Jimin dan Taehyung BTS

Jadi itu review gue tentang lagu Friends. Gimana? sweet banget kan persahabatan 95 line ini? siapa tau habis baca ini, kamu jadi terinspirasi bikinin sahabat kamu lagu kayak apa yang Jimin lakuin...hehe.

Oya...gegara gue suka banget sama lagu ini, gue sampai bikinin mereka MV ala-ala..hhehhe. Terus videonya gue ambil dari GCFnya JK dicampur sama video mereka berdua yang lain. Enjoy it... and see ya!

0 Comments

About | Contact Us | Privacy Policy | Disclaimer | Sitemap